Daftar Harga Burung Poksay Terbaru

Harga Burung Poksay – Burung poksay memiliki kemampuan berkicau yang terdengar keras, melengking dan cenderung bersuara yang menyerang, dan bisa membuat burung lainnya berada di dekat burung poksay yang sedang berkicau merasa terancam dan bisa merasa ketakutan karenanya.

Namun, sayangnya, burung ini tidak sepopular di kalangan kicaumania Indonesia, padahal suara kicauannya tidak kalah bagus dengan burung popular lainnya, seperti kacer, murai batu, pleci,kenari dan berbagai macam jenis burung lainnya yang sering di pelihara penghobi burung Indonesia.

Ada beberapa hal yang membuat peminat burung ini kenapa tidak memliharanya, karena harga poksay itu sendiri terbilang mahal. Mahalnya burung poksay karena populasinya yang bisa di bilang hampir punah dan sulit untuk di temukan.

Baca Juga : Cara Merawat Poksay Hongkong Bakalan

Meskipun ada yang menjual anda harus mengeluarkan buget yang cukup lumayan. Untuk harga poksay hitam bisa di dapat sekitar 300.000, dan untuk harga poksay hongkong bisa mencapai 3.000.000 rupiah . dan untuk harga lainnya, tergantung pada jenis burung poksay itu sendiri.

Burung poksay memiliki beberapa jenis, seperti poksay mandarin,hongkong,Sumatra,jambul dan jenis lainnya, dan setiap jenisnya memiliki harga yang berbeda-beda, mulai dari harga termurah hingga harga termahal.

Namun, kemampuan berkicau juga perlu untuk di pertimbangkan, karena semakin gacor dengan kualitas kicauan yang bagus, maka harganya akan naik juga.

Cara Membedakan Burung Poksay jantan dan betina

Sebelum membeli burung poksay, alangkah baiknya ketahui terlebih dahulu tentang cara membedakan jantan dan betina poksay, apalagi bagi anda yang ingin membelinya untuk di ternakan. Maka, berikut adalah cara mengetahuinya.

Lihat Juga : Download Suara Burung Poksay Mp3

  • Fostur tubuh burung poksay betina lebih kecil dari jantan, dimana fostur tubuh jantan memiliki tubuh yang besar
  • Burung poksay betina lebih aktif dan gesit untuk bergerak, sedangkan burung poksay jantan lebih tenang dan mudah jinak
  • Jika burung poksay sudah makan voer, biasanya poksay jantan suka mengkonsumsi Voer yang bertekstur kasar,sedangkan betina poksay suka mengkonsumsi voer yang bertekstur lembut
  • Ujung ekor burung poksay jantan terdapat bulu halus yang bewarna kuning yang kemerahan, sedangkan betina poksay tidak memilikinya
  • Suara poksay jantan lebih kencang, nyaring dan bervareatif kicauannya, sedangkan poksay betina memiliki kicauan yang monoton

Baca Juga : Ciri-ciri Poksay Mandarin

Jika kalian sudah mengetahui jenis kelamin poksay, maka setidaknya sudah tau, mau memilih yang berjenis kelamin seperti apa dan sudah mengetahui untuk membedakannya, pada penjelasan di atas.

Lihat Juga : Suara Masteran Burung dan Pancingan Terlengkap

Daftar Harga Burung Poksay Terbaru

Jenis Burung PoksayHarga Burung Poksay
Burung Poksay HitamRp = 300.000
Burung Poksay MedanRp = 500.000
Burung Poksay sumatraRp = 900.000
Burung Poksay mandarinRp = 900.000
Burung Poksay jambulRp = 1.000.000
Burung Poksay jambul putihRp = 1.100.000
Burung Poksay hongkongRp = 3.000.000

Nah, demikianlah harga burung poksay yang telah Kicaumania.net sampaikan di atas untuk anda yang ingin mengetahui harga burung terkini sebagai referensi jual beli burung poksay.

Penjelasan harga di atas sewaktu-waktu akan terus berubah-ubah sesuai dengan musim, Faktor lokasi dan hal lainnya.

Leave a Comment