Burung Kerakbasi: Jenis, Suara,Habitat, Makanan, Harga dan Perawatannya

Burung Kerakbasi – Suara kicauan yang unik dan khas menjadikan burung kerakbasi ini memiliki peminat tersendiri, sebagai burung ocehan di rumah, burung masteran dan lain sebagainya.

Ya, gaya ocehan yang unik dan suara ngerol nembak menjadi daya tarik di kalangan penghobi burung kicauan.

Pada kesempatan kali ini, kami akan menyampaikan tentang informasi tentang burung kerakbasi, mulai dari habitat, jenis, suara, harga dan cara merawatnya yang sebentar lagi anda ketahui semua dengan mambaca penjelasannya di bawah ini sampai selesai.

Jenis Burung kerak Basi

Burung kerakbasi memiliki 3 jenis yang bisa anda pilih untuk dipelihara, seperti kerakbasi alis hitam, kerakbasi besar dan kerakbasi ramai.

Baca Juga : Cara Mengatasi Burung Stres dikandang Koloni

Setiap jenis burung kerakbasi memiliki ukuran tubuh, warna bulu dan lainnya yang berbeda-beda yang bisa kalian lihat cirinya pada penjelasan di bawah dan melihat gambarnya.

  1. Burung Kerakbasi Alis Hitam

kerakbasi alis hitam

Secara ukuran tubuh burung kerakbasi alis hitam lebih kecil dari jenis lainnya.

Ciri-ciri Burung Kerakbasi Alis Hitam :

  • Ukuran tubuhnya sekitar 13 cm
  • Terdapat 2 alis trip hitam dan di tengah-tengahnya memiliki alis bewarna putih yang ke kuningan
  • Tubuh bagian bawahnya putih yang ke abu-abuan

Habitat Burung Kerakbasi Alis Hitam

 Perkembangbiakan burung kerakbasi di timur laut Asia dan merupakan jenis burung migran.

Ketika musim dingin tiba, burung ini akan pindah atau bermigrasi ke semenanjung Malaysia, tiongkok selatan dan India.

Baca Juga : Cara Merawat Burung dimusim Hujan

Namun, ternyata, burung kerakbasi alis hitam juga pernah di jumpai berada di pulau sumatera, entah itu bermigrasi ke Indonesia, atau burung yang lepas dari kandang.

Perbedaan Burung Kerakbasi Alis Hitam Jantan dan Betina

Ciri Kerakbasi Alis Hitam Jantan :

  • Mukanya telihat garang dan terlihat agak ke kuning-kuningan
  • Bulu alisnya hitam pekat dan gelap
  • Matanya sipit dan sorot mata tajam
  • Bentuk kepalanya lurus atau datar
  • Warna mulutnya lebih tajam dan orange
  • Ekornya panjang dan tebal

Ciri Burung kerakbasi Alis Hitam Betina :

  • Mukanya terlihat keputihan atau terlihat pudar
  • Warna Alisnya tidak terlalu hitam, cenderung pudar atau keoklatan
  • Matanyanya bulat
  • Bentuk kepalanya bulat
  • Warna mulutnya kuning pucat
  • Bulu ekornya pendek dan tipis

Baca Juga : Manfaat Jahe Buat Burung

  1. Burung KerakBasi Besar

kerakbasi besar
Gambar kerakbasi besar

Ciri Kerakbasi Besar:

  • Bentuk paruhnya besar tapi pendek
  • Bentuk ekornya memanjang
  • Terdapat warna bulu kuning tua pada bagian alis matanya
  • Tubuhnya di penuhi bulu yang bewarna cokelat
  • Ukuran tubuhnya 18 cm
  • Mulutnya bewarna merah jambu
  • Warna bulu dadanya bercoret

Habitat Kerakbasi Besar

Kerakbasi besar biasanya hidup di semak sekunder di dataran rendah, payau, persawahan, rawa berbuluh dan lahan basah lainnya.

Burung ini biasa di temukan di Asia Timur, teutama ketika berkembang biak dan ketika musim dingin tiba, burung ini akan bermigrasi ke Indonesia dank e Filipina.

Baca Juga : Cara Memilih Voer Burung

Untuk di Indonesia itu sendiri, kerakbesar biasa di temukan di sekitar papua, timur, Maluku, sumatera, Sulawesi, jawa sampai ke Kalimantan.

Cara Membedakan Burung Kerakbasi Besar Jantan dan Betina

  • Warna bulu jantan coklat kehitaman, Tegas dan betina coklat pudar
  • Kepala jantan lebih kotak dan datar, sedangkan betina lebih lonjong dan lebih panjang
  • Paruh jantan terlihat hitam dan paruh betina terlihat putih
  1. Burung Kerakbasi Ramai

kerakbasi ramai
Gambar kerakbasi ramai

Ciri-ciri Kerakbasi Ramai :

  • Ukuran tubuh kerakbasi ramai 18 cm
  • Ekornya panjang
  • Warna bulu alisnya yang keputihan
  • Warna bulu dominan cokelat
  • Tubuh bagian atasnya bewarna coklat zaitun
  • Pada tubuh bagian bawahnya bewarna keputihan
  • Terdapat bulu kuning tua pada bagian sisi penutup sayap dan sisi tubuhnya

Baca Juga : Manfaat Jemur Burung di Pagi Hari

Habitat Kerakbasi Besar

Seperti burung kerakbasi lainnya, kerakbasi besar terbiasa hidup di sektar tempat basah, seperti hutan mangrove, sawah dekat rawa alang, rawa payau berbuluh, dan sering di temukan bergelantung di batang buluh dan sering terlihat berpasangan dan juga sendirian.

Untuk penyebarannya, kerakbesi besar biasa ditemukan di jawa, Kalimantan dan maluku

Perbedaan Burung Kerakbasi Ramai Jantan dan Betina

  • Warna bulu coklat pada kepala, punggung dan ekornya lebih gelap, sedangkan betina pudar warnanya
  • Bulu bagian bawah tubuh jantan seperti dagu, dada dan perutnya bewarna putih kecoklatan dan betina putih polos
  • Ukuran tubuh kerbas jantan lebih besar dari betina
  • Ukuran jambul jantan lebih panjang dari betina
  • Jantan lebih sering ngejambul

Baca Juga : Cara Menjinakan Burung

Cara Merawat Burung Kerakbasi

Gaya ngoceh yang unik, ditampah memiliki suara ngerol nembak merupakan khas dari burung ini, namun untuk membuat burung kerakbasi gacor atau berkicau dengan rajin, maka burung harus di rawat dengan cara yang benar.

  1. Menjinakan Burung Kerakbasi

Jika burung kerakbasi bakalan atau belum jinak, maka jinakan terlebih dahulu, agar ketika di rawat, burung akan menjadi gacor.

Untuk membuat kerakbasi jinak bisa dengan memandikan setiap hari, di simpan di tempat ramai atau cukup banyak lalu lalang manusia, sperti didepat teras rumah, di ruang tamu rumah.

Selain itu, ganti air minumnya setiap hari dan rajin membersihkan sangkarnya.

  1. Rutin di mandikan dan dijemur

Setiap hari burung kerakbasi di mandikan dan di jemur pada pagi hari di bawah jam 10.00 pagi untuk membuat burung sehat, aktif dan gacor tentunya.

Baca Juga : Penyebab Burung Cabut Bulu

 

  1. Makanan Burung Kerakbasi

Makanan yang biasa di konsumsi oleh kerakbasi adalah makanan serangga kecil, seperti kroto, jangkrik, ulat kandang dan ulat hongkong.

Anda juga bisa memberikan kerakbasi voer, dan jika belum terbiasa makan voer, anda bisa mencapurkannya dengan pakan serangga ketika memberikannya pakan.

Meskipun awalnya burung tidak suka, lambat laun burung akan terbiasa dengan aromanya dan voer yang menempel pada kroto akan termakan meskipun sedikit dan burung akan terbiasa nantinya dan mau memakan voer secara langsung.

  1. Pancing Bunyi

Ketika burung sudah di rawat seharian, untuk memancingnya bunyi tinggal pancing dengan suara kerakbasi agar terpancing mau mengeluarkan suaranya, dan anda bisa mendownloadnya di bawah ini.

Suara Burung Kerakbasi Mp3

Di bawah ini telah kami sediakan kumpulan suara burung kerakbasi dari berbagai macam jenis, seperti suara kerakbasi alis hitam, dimana suaranya sangat cocok digunakan untuk memaster burung pleci, karena memiliki suara ngerol, lantang dan bervareasi, sehingga burung plecinya dapat memiliki suara yang bervareasi dan kasar.

Baca Juga : Cara Menjemur Burung

Suara Kerakbasi Alis Hitam

Masteran Burung Kerakbasi ALis Hitam Vareasi 1 | Download

Masteran Burung Kerakbasi ALis Hitam Vareasi 2 | Download

Masteran Burung Kerakbasi ALis Hitam Vareasi 3 | Download

Masteran Burung Kerakbasi ALis Hitam Vareasi 4 | Download

Masteran Burung Kerakbasi ALis Hitam Vareasi 5 | Download

Suara Burung Kerakbasi Besar

Audio Kerakbasi Besar Versi 1 | Download

Audio Kerakbasi Besar Versi 2 | Download

Suara Kerakbali Ramai

Audio Kerakbasi Ramai Versi 1 | Download

Audio Kerakbasi Ramai Versi 2 | Download

Harga Burung Kerakbasi

Untuk kisaran harga burung kerakbasi anakan sekitar 100.000 – 200.000, untuk kerakbasi dewasa 500.000 – 1.000.000 dan untuk kerakbasi gacor kisaran harganya 2.000.000 – 6.000.000.

Leave a Comment