Burung kacer adalah salah satu jenis burung kicauan yang memiliki mental petarung seperti burung murai batu dan jenis burung Fighter lainnya.
Dalam setiap perawatan yang dilakukan oleh pemiliki burung , tentunya menjadi hal tujuannya adalah, dimana burung kesayangannya tersebut mampu gacor dengan kualitas suara super dan memiliki mental petarung yang handal, terlebih dapat mengeluarkan ciri khas lainnya seperti Ngobra atau buka ekor ketika sedang berkicau.
Meskipun burung kacer jenis Fighter, akan tetapi dalam perawatannya terdapat kendala yang menjadi hal yang dapat menurunkan kualitas kicauan dari burung itu sendiri. Dan tentunya sangat di sayangkan sekali, ketika burung kacer sudah gacor optimal, namun secara tiba-tiba burung tersebut menjadi pendiam seribu bahasa !!.
Dari pada hal tersebut berlarut terlalu lama yang bisa membuat burung menjadi menurun kualitasnya, maka ketahui terlebih dahulu penyebab yang mungkin akan timbul pada burung kacermania.
Penyebab Burung Kacer Macet Bunyi
Ciri-ciri burung kacer yang sedang macet bunyi adalah dengan jarangnya aktif, nafsu makan menjadi berkurang dan terlihat Nampak kusam bulunya.
Baca Juga : Cara Merawat Burung Kacer Agar Cepat Gacor Untuk Lomba & Daftar Harga Burung Kacer Terbaru
Ketika berbicara tentang penyebab burung kacer macet bunyi tentulah berbeda-beda yang bisa terjadi burung kacer, namun berikut adalah beberapa penyebab burung kacer mabung yang bisa menjadi beberapa penyebabnya :
Di Paksa Ikut Lomba
Salah satu penyebab burung kacer macet bunyi adalah dimana pemilik burung tersebut memaksakan burung kacernya ikut lomba, padahal secara kualitas suara, Fisik dan mental dari burung itu sendiri belum benar-benar siap. Jadi, hal yang harus dilakukan adalah menunggu hingga burung benar-benar siap secara mental dan fisik agar nantinya tidak ngedrop karena merasa kalah tanding di lapang.
Sangkar Jatuh
Sangkar yang jatuh dari atas ke bawah, terlebih jatuhnya tersebut cukup tinggi dan keras, maka akan membuat burung kacer menjadi kaget dan hal tersebut akan membuatnya menjadi macet bunyi karena stress.
Lihat Juga : Tips Agar Kacer Ngobra dan Buka Ekor
Stress
Stress menjadi salah satu penyebab kacer macet bunyi, dan hal tersebut adalah salah satu cara burung kacer untuk berdiam diri.
Banyak factor yang membuat burung stress selain kandang yang jatuh, seperti burung diganggu atau di serang hewan predator, seperti kucing, anjing, ular, musang dan hewan predator lainnya yang membuatnya menjadi tidak nyaman dan trauma.
Perubahan Pakan Secara Drastis
Perubahan pakan yang berubah secara drastic bisa membuat burung menjadi macet bunyi, misalkan merubah secara drastic dalam pemberian pakan dari Ekstrafooding. Hal ini, bisa terjadi ketika burung baru beli dan langsung merubah pola makannya. Namun , jika ini yang menjadi penyebabnya, maka tanyakan terlebih dahulu pada pemilik sebelumnya, pakan apa saja yang biasa di berikan setiap hari, dan jika ingin merubahnya, maka lakukan secara bertahap agar burung tidak macet bunyi.
Kalah Mental
Terkadang pemilik burung ingin mengadu kicuan dengan burung kacer orang lainnya, namun setelah di bawa pulang burung menjadi macet bunyi. Maka bisa jadi burung kacer anda tersebut menjadi macet bunyi bisa saja di sebabkan oleh kalah mental saat tanding, dan biasanya hal tersebut terjadi pada burung kacer muda yangkalah tanding dengan kacer yang sudah mapan.
Lihat Juga : Cara Membedakan Kacer Jantan dan Betina
Gangguan Kesehatan
Jenis burung apapun, jika burung tersebut sedang mengalami sakit, akan membuatnya menjadi macet bunyi, tepatnya lebih jarang aktif dan berkicau. Adapun salah satu gejela yang membuat burung macet bunyi karena sakit, adalah dimana burung sedang mengalami gangguan pernafasan atau tenggorokan.
Cara Mengatasi Burung Kacer Macet Bunyi
Dengan melihat berbagai macam hal yang menyebabkan kacer macet bunyi, hal yang harus dilakukan adalah dengan cara mengembalikan burung tersebut ke kondisi semula, yang sehat dan aktif kembali.
Berikan kenyamanan
Sebenarnya, tidak hanya pada saat macet bunyi saja, kenyamanan dan aman bagi burung kacer menjadi suatu hal yang harus terpenuhi. Namun untuk burung yang sedang macet bunyi tersebut guna untuk membuatnya menjadi selalu nyaman dan lambat laun akan membuat mental dan fisiknya pulih kembali.
Pengembunan
Pengembunana di lakukan pada pagi hari sekali, akan tetapi simpan burung di tempat yang teduh yang ketika ada matahari mulai muncul, lokasi tempat pengembunan tersebut tidak terkena sinar matahari secara langsung.
Multivitamin
Multivitamin memberikan energy pada burung, karena mengingat ketika burung macet bunyi akan membuat nafsu makannya berkurang, dengan memberikan Multivimtain guna untuk memberikan asupan untuk membuatnya sehat dan memiliki energy yang cukup pada proses pemulihan.
Pakan Ekstrafooding
Pakan dari Ekstrafooding memiliki kandungan protein yang cukup banyak, dimana hal tersebut dapat memberikan energy pada burung kacer. Berikan pakan jangkrik 4 sampai 5 ekor setiap harinya dan juga berikan pakan dari kroto sebanyak cepuk, seminggu sekali.
Terapi Untuk Burung Kacer Macet Bunyi
Dalam setiap perawatan yang telah dilakukan seperti yang telah disampaikan diatas, terkadang masih belum cukup untuk mengembalikan mental burung kacer itu sendiri atau belum lengkap tanpa melakukan terapi, maka dari itu selain melakukan dari penjelasan di atas, maka kalian juga bisa melakukan terapi untuk melengkapi proses pemulihan tersebut.
Terapi Alam
Untuk membuat kenyamanan tercipta dan bisa di nikmati bagi burung kacer, maka simpan burung kacer di tempat yang memiliki pohon rindang yang luas. Terlebih lagi , simpan sangkar burung tersebut yang terdapat suara gemericik air yang terdengar lembut, hal tersebut dapat membantu proses penyembuhannya. Lakukan cara tersebut hingga burung kacer sudah terlihat tanda-tanda mau sembuh kembali.
Terapi Suara
Jika cara di atas tidak memungkinkan untuk dilakukan dalam terapi , maka bisa dengan menggunakan suara Mp3 yang bisa di download di Kicaumania.net . Lihat : Download Suara Burung Kacer Mp3 .
Putar suara terapi tersebut ketika burung di simpan di tempat yang teduh dan nyaman. Lakukan secara rutin 2 sampai 3 jam setiap harinya.
Berikan Betina
Untuk meningkatkan Mood burung kacer jantan mau berkicau kembali dan tidak macet bunyi, maka bisa mendekatkan burung kacer betina selama beberapa waktu dan setelah itu pisahkan kembali dengan jarak yang cukup jauh untuk memancingnya bunyi dan memanggil betina kacer.
Kesimpulan :
Dalam hal persoalan burung kacer macet bunyi penyebab harus di ketahui, karena dengan melihat penyebabnya, nantinya solusinya akan di sesuaikan dengan kondisi burung seperti yang telah kami sebutkan diatas, dan kenyaman dan perasaan nyaman serta stamina burung bagus, akan mengembalikan kacer malas bunyi tersebut menjadi gacor kembali.