Kicaumania – Dalam perawatan burung cendet, memandikan merupakan hal wajib untuk dilakukan, entah itu yang dilakukan setiap hari sekali atau sehari dua kali.
untuk memandikan burung cendet membutuhkan cara yang tepat dan benar, sesuai dengan kondisi dan kebutuhan burung itu sendiri.
Cara Memandikan Burung Cendet
Cendet Mandi Pagi
Proses memandikan burung cendet bisa menggunakan keramba dengan membiarkan burung mandi sendiri atau bisa menggunakan handspray.
Tahapan memandikan burung cendet diantaranya :
- Jemur burung sekitar jam 07.00 – 08.00
- Sprot burung
- Diamkan selama 5 menit setelah burung di semprot
- Angin-anginkan burung
Baca Juga : Manfaat Menjemur Burung di Pagi Hari
Cendet Mandi Sore
Memandikan cendet pada sore hari dilakukan sebagai perawatan tambahan, dan sebenarnya memandikannya sehari sekali sudah cukup, namun jika memungkinkan bisa memandikannya kembali pada sore hari.
Memandikan sore hari, memiliki manfaat untuk membuat birahi burung cendet turun, ketika birahinya terlalu tinggi.
Cendet Mandi Malam
Sewaktu-waktu dalam kondisi tertentu, burung cendet perlu di mandikan ketika malam hari, seperti ketika burung sedang macet bunyi dan mengeluarkan suara miyik agar pulih kembali.
Waktu untuk memandikan burung cendet pada malam hari sekitar jam 19.00 – 20. 30, dan memandikannya hingga cukup basah tubuhnya dengan cara di semprot atau di mandikan di keramba, tergantung kebiasaan.
Baca Juga : Cara Menjemur Burung Peliharaan
Memandikan cendet pada malam hari dan sore hari juga memiliki manfaat untuk menurunkan birahi burung cendet agar menurun dan stabil kembali.