Burung yang sering di sebut cucak biru memiliki nama burung kecembung gadung atau asian fairy bluebird dengan nama ilmiah Irena puella.
Untuk bisa membuat burung cucak biru ini menjadi rajin berkicau tentunya membutuhkan perawatan yang tepat.
Namun, memang tidak semua orang tidak mengetahui tentang pola perawatan yang tepat, terutama bagi seorang pemula.
Dalam hal merawatnya tentunya harus di sesuaikan dengan karakter dan kebiasaan burung itu sendiri, sehingga burung mendapatkan kondisi terbaiknya dan membuat burung menjadi aktif dan rajin berkicau.
Cara Merawat Burung Cucak Biru
Burung cucak biru menyukai pakan dari buah-buahan da juga serangga, sehingga ketika memberikan pakan pakan tersebut dengan jumlah yang tepat maka burung akan rajin bunyi.
Lihat Juga : Harga Cucak Biru
Selain itu perlu perawatan lainnya, seperti memandikan, menjemur, membersihkan kandang hingga pemberian Multivitamin.
Pakan Harian Burung Cucak Biru
Pakan menjadi salah satu hal penting untuk di perhatikan dalam merawat cucak biru, maka dari itu untuk membuatnya menjadi rajin bunyi maka berikut pakan harian yang bisa diberikan pada cucak biru kesayangan anda.
- Berikan jangkrik sebanyak 2 sampai 4 ekor setiap harinya, yang di berikan pada pagi dan sore hari, untuk merangsang burung menjadi rajin berkicau dan aktif
- Setiap pagi secara rutin, cucak biru di berikan juga pakan dari kroto sebanyak 1 sampai 2 sendok teh, yang di berikan pada pagi atau siang hari
- Ketika burung cucak biru di alam liar, suka mengkonsumsi buah tin atau buah ara, namun jika ditempat rekan-rekan kicaumania sulit menemukan buah tersebut, bisa memberikan buah pir, apel , pisang, jeruk atau mangga. Sesekali ketika memberikan pakan kroto dan buah, bisa mencapurkannya untuk merangsang burung akan semakin rajin berkicau.
Perawatan Harian Cucak Biru
Untuk mendukung burung rajin berkicau dengan pemberian pakan yang telah di sesuaikan, seperti yang telah disampaikan di atas, maka bisa memberikan perawatan harian lainnya agar semakin rajin berkicau.
Lihat Juga : Suara Cucak Biru
Untuk perawatan cucak biru cukup mudah, seperti membersihkan kandang secara rutin, dan perawatan lainnya, seperti memandikan 2 kali dalam sehari, pagi dan sore hari. Dan dari setiap dimandikan, burung di jemur, hingga bulu yang basanya kering kembali.