Harga Banner per Meter

Tidak seperti jaman dulu ketika semuanya serba manual, kini mencetak banner semakin mudah dilakukan dengan teknologi digital printing. Selain mudah, waktu yang dibutuhkan untuk mencetak banner juga terbilang sangat cepat, hanya beberapa menit saja untuk ukuran banner yang tidak terlalu besar. Kemudian, banner sendiri sering digunakan sebagai media promosi, misalnya promosi makanan, toko, tempat wisata, dan banyak lagi. Selain itu, pesanan banner biasanya akan meningkat menjelang hari-hari besar, seperti hari kemerdekaan, lebaran, hingga pemilu.

Sudah Tahu Jenis-jenis Bahan Banner?

  1. Bahan Flexy Cina 280 GSM

Jika Anda hendak menggunakan banner untuk keperluan yang sementara saja, seperti acara tasyakuran, pentas seni, atau sejenisnya. Maka banner dengan bahan 280 GSM akan sangat cocok digunakan.

Pasalnya, selain harganya memang yang paling murah, kualitas dari banner ini  bisa dibilang tidak tahan lama.

Jika digunakan untuk outdoor, bahan 280 GSM ini mungkin hanya tahan 1 bulan saja. Kemudian jika digunakan untuk indoor, ia bisa lebih tahan lama.

  1. Bahan Flexy Cina 340 GSM

Ini adalah bahan yang sedikit lebih mahal dan kualitasnya juga lebih baik dibandingkan dengan bahan sebelumnya.

Mengenai ketahanannya, banner dengan bahan 340 GSM ini bisa digunakan untuk jangka waktu 2 hingga 3 bulan.

  1. Bahan Flexy Korea 440 GSM

Bagi Anda yang ingin membuka usaha, maka banner dengan bahan 440 GSM ini sangat cocok digunakan sebagai media pendukungnya, seperti spanduk atau daftar menu.

Bahan ini juga terbilang sudah bagus, dan tebal, sehingga bisa djiamin ia akan tahan lama, baik untuk indoor ataupun outdoor.

  1. Bahan Flexy Jerman 550 GSM

Bisa dibilang bahan Flexy Jerman 550 GSM ini merupakan bahan yang paling bagus kualitasnya.

Selain tebal dan tidak mudah robek dalam menghadapi cuaca apapun, bahan ini juga memiliki hasil print yang lebih halus, serta warna yang lebih tajam dan detail.

Nah, bagi Anda yang memang memiliki budget lebih dan ingin serius dalam membuka usaha, banner dengan bahan Flexy Jerman 550 GSM adalah pilihan yang tepat.

  1. Bahan Flexy Blaclite 550 GSM

Apakah Anda sudah mengetahui neonbox? papan nama yang menyala itu loh. Ternyata, neonbox tersebut menggunakan media banner sebagai perangkatnya.

Meski begitu, agar hasilnya lebih baik dan banner tersebut tidak berpendar saat terkena cahaya lampu, maka ia harus menggunakan banner khusus, yaitu bahan 550 GSM ini.

Mengenai kualitas? tentu jangan ditanya lagi, ia memang dikhususkan untuk pemasangan di outdoor. Sehingga sudah terjamin kuat dan tahan lama.

  1. X-Banner, Y-Banner, Mini X-Banner, dan Roll Up Banner

Sebenanrya, ini bukanlah jenis bahan banner, namun mengenai cara pemasangan dari banner itu sendiri.

Dimana banner dengan nama-nama diatas harus menggunakan “kaki” untuk bisa dipasang dengan cara berdiri. Kecuali untuk Roll Up Banner, ia harus dipasang dengan cara ditarik atau digulung.

Apa Saja yang Menentukan Harga Banner?

  1. Seberapa Besar Ukurannya

Nah, yang pertama sudah pasti mengenai ukurannya, semakin besar ukuran tentu akan semakin mahal pula harga banner tersebut.

Perlu diketahui, untuk melihat ukuran banner Anda bisa mengetahuinya dengan cara mengalikan panjang x lebar.

Seumpama, panjangnya 3 meter, dan lebar 2 meter, maka akan didapat ukuran banner sebesar 6 meter.

  1. Jenis Bahan yang dipilih

Mengenai bahan, Anda bisa memilih bahan apa yang sekiranya cocok dengan kebutuhan banner itu sendiri, mulai bahan dengan kualitas yang paling rendah, hingga bahan dengan kualitas jempolan.

Untuk spesifikasi dari masing-masing bahan tersebut, sudah dijelaskan pada awal artikel ini ya.

  1. Dimana Anda Mencetak Banner Tersebut

Yang kami maksud disini adalah tempat percetakannya, layaknya toko-toko lain, percetakan yang berbeda tentunya akan menetapkan harga banner per meter yang berbeda juga.

Bahkan, kini disatu kota saja sudah banyak sekali tempat percetakan banner yang bermunculan, tentunya untuk dapat bersaing mereka harus menetapkan harga dan promo-promo khusus agar tetap laku.

Saran dari kami, Anda bisa survey terlebih dahulu agar bisa mendapatkan percetakan dengan harga banner yang murah. Biasanya, untuk harga banner yang murah tempat percetakannya cenderung besar dan sudah terkenal.

Sebaliknya, jangan memilih tempat percetakan yang terlihat kecil, karena dimungkinkan mereka adalah perusahaan baru dan mematok harga banner yang cenderung lebih mahal.

  1. Seberapa Rumit Desainnya

Seperti yang kita ketahui, ketika mencetak banner tentu harus ada desainnya terlebih dahulu, dan itu tidak gratis ya.

Biasanya semakin rumit desainnya tentu harganya akan semakin mahal, selain itu semakin lama desainnya dikerjakan, harganya juga semakin naik.

Namun, pada beberapa percetakan ada juga yang membebaskan biaya desain pada 15 menit pertama. Jika melebihi waktu tersebut, barulah Anda akan dikenakan biaya.

Nah sedikit tips dari kami, bagi Anda yang mempunyai keahlian desain, sebaiknya siapkanlah desain banner dari rumah terlebih dahulu.

Sehingga ketika sudah sampai di percetakan, Anda tinggal menyerahkan file yang sudah disiapkan tersebut.

  1. Finishing dari Banner Tersebut

Agar banner bisa dipasang dengan pas, maka ia harus diberi finishing. Biasanya, finishing akan menyesuaikan panjang dari banner tersebut.

Semakin panjang banner yang Anda cetak, maka semakin banyak “ring” yang dibutuhkan. Ring itu sendiri digunakan sebagai pengait dari banner ke paku.

Nah mengenai harganya, tergantung dari banyak dan sedikitnya ring yang dibutuhkan juga ya.

Tenang saja, finishing banner ini tidak akan memakan biaya lebih dari Rp 5000 kok.

Lantas, Berapa Sih Harga Banner per Meter?

Seperti yang telah disebutkan diatas, harga banner memang terbilang sangat fleksibel karena terdiri dari beberapa faktor.

Namun secara rata-rata, perbedaan harganya tidak akan terpaut terlalu jauh kok, ini dia daftarnya.

Jenis Bahan/ BannerHarga per Meter
Flexy China 280 GSMRp 14.500
Flexy China 340 GSMRp 30.500
Flexy Korea 440 GSMRp 42.500
Flexy Jerman 550 GSMRp 105.000
Flexy Backlite 550 GSMRp 104.500

Bagaimana? Harga banner per meter tersebut terjangkau bukan? Saran kami, bila banner digunakan untuk keperluan yang bersifat sementara, maka Anda bisa memilih bahan yang murah.

Begitu juga sebaliknya, jika banner digunakan untuk jangka panjang, maka Anda bisa membelinya dengan kualitas bahan yang super.

Leave a Comment