Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan informasi seputar bakso Boegjangan, mulai dari daftar menu, minuman, Lokasi bakso Boegjangan terdekat dari lokasi kamu saat ini dari ragam cabang yang ada di seluruh Indonesia, harga dan lainnya yang sebentar lagi kamu ketahui di bawah ini penjelasannya.
Dalam cuaca panas atau pun dingin, bakso merupakan makanan yang masih saja sedap untuk disantap.
Yup, selain rendang dan nasi goreng, bakso merupakan makanan yang paling diminati oleh masyarakat Indonesia.
Bahkan saking banyaknya peminat, setiap daerah memiliki bakso versi mereka sendiri. Dimana racikan yang ada didalamnya tentu sudah disesuaikan dengan ciri khasnya masing-masing.
Nah, berbicara bakso yang mempunyai ciri khas, Bakso Boedjangan merupakan bakso yang sangat kami rekomendasikan untuk kamu coba.
Memangnya Bakso Boedjangan itu bakso yang seperti apa sih?
Bakso Boedjangan Bukanlah Bakso Biasa
Jika kamu mengenal bakso hanya sebatas mie, kuah, dan baksonya, maka tidak dengan Bakso Boedjangan ini.
Bakso Boedjangan merupakan pelopor bakso inovatif yang menghadirkan berbagai varian unik dalam setiap menunya.
Seperti bakso dicampur dengan keju, bakso dicampur dengan nasi goreng, atau mie yang memiliki beraneka warna.
Mungkin akan muncul pertanyaan, “memangnya enak ya?”. Hal tersebut tentu sudah tidak perlu diragukan lagi.
Ketika kamu melakukan gigitan pertama, maka kelezatan berupa lembutnya daging, kenyalnya mie, dan gurihnya toping akan bercampur menjadi satu.
Selain itu, Bakso Boedjangan juga memiliki jargonnya sendiri yang mendefinisikan kelezatannya, yaitu “URATNYA NYOSS, PEDESNYA JOSS, KEJUNYA COSS”
Mengenai namanya, dalam sebuah video owner dari Bakso Boedjangan ini mengatakan bahwa kata “Boedjangan” memang sengaja dicetuskan guna menggaet para perermpuan menikmati baksonya.
Apa Saja Menu yang Ditawarkan Bakso Boedjangan?
Aneka Kombinasi Nikmat
Kamu bisa memilih bakso apapun yang diinginkan, kemudian kamu juga bebas ingin menggunakan kuah jenis apa. Namun, dalam menu berikut kami sajikan varian bakso dan kuah yang paling cocok untuk dipadukan.
Bakso Pedas
Merupakan bakso super pedas dengan kuah kaldu, sehingga dalam setiap gigitannya kamu akan merasakan sensasi gurih yang luar biasa
Bakso Keju
Pernah terpikir untuk menikmati keju dan bakso sekaligus? Rasakan sensasi kelezatan lelehan keju bertemu lembutnya bakso isi daging yang super ini.
Kemudian jika kamu menginginkan sensasi goyang lidah, mempertemukan bakso ini dengan kuah rawon adalah pilihan yang tepat.
Bakso Mozzarela
Sangat direkomendasikan bagi kamu yang menyukai keju mozzarella. Bakso isi keju mozzarella ini akan semakin mantap bila kamu hidangkan dengan pedasnya kuah Taichan Boedjangan.
Bakso Urat
Nah, bagi kamu yang masih mencintai bakso Urat, menu ini juga tersedia di Bakso Boedjangan. Agar sensainya semakin nendang, rekomendasi yang tepat untuk kuahnya adalah kuah Taichan Boedjangan.
Bakso Wagyu Cincang
Ada yang belum mengetahui Wagyu? Wagyu merupakan daging sapi istimewa dengan sistem ternak yang khusus.
Jadi, rasanya sudah pasti lebih nendang dari daging sapi biasa bukan? apalagi jika ia dihidangkan sebagai isian bakso dan ditemani kuah rawon, enaknya dobel!
Bakso Pentol Kecil
Sesuai dengan ukurannya yang kecil, ia cocok sekali untuk sekedar ngemil. Selain itu, bagi kamu yang mengunjungi Bakso Boedjangan Bersama anak-anak, Bakso Pentol Kecil ini bisa menjadi pilihan yang tepat.
Mengenai rasa? Walaupun kecil rasanya sudah pasti nendang dan gurih dong.
Bakso Pentol
Nah, jika tadi versi kecilnya, maka Bakso Pentol ini merupakan porsi yang pas untuk orang dewasa.
Rasa dari Bakso Pentol memang sudah mantap, tapi akan lebih nikmati lagi jika ia dikolaborasikan dengan panas pedasnya kuah Taichan boedjangan! Wow nampol!
Yamin Boedjangan
Tidak hanya bakso, Boedjangan juga menyediakan berbagai varian Yamin.
Yamin sendiri merupakan mie yang berbentuk pipih dan namun tidak terlalu tipis. Selain itu, mie yamin juga memiliki berbagai varian warna.
Black Yamin
Mie yamin berwarna hitam? Apa tidak aneh? Memang ia terlihat sedikit aneh dan misterius. Namun jika kamu sudah merasakan rasanya, kami jamin siapapun yang memakannya akan ketagihan.
Green Yamin
Selain warna hijau dari mie, ia juga ditemani oleh sayuran yang tentunya berwarna hijau juga.
Sehingga selain tampilannya memanjakan mata, Green Yamin juga lebih menyehatkan konsumennya.
Yamin Spesial Manis
Tidak hanya sensasi gurih, kamu juga akan merasakan manis yang spesial pada varian yamin ini.
Sudah pasti, perpaduan dari keduannya mampu membuat lidah kamu terasa bergoyang!
Yamin Spesial Asin
Varian ini merupakan varian yang sudah ada sejak lama, jadi mengenai rasa kamu sudah tidak perlu meragukan lagi ya. Sudah pasti nampol seperti biasanya!
Yamin Spesial Taichan Boedjangan
Seperti namanya, kamu juga akan mendapatkan sensasi rasa yang spesial ketika mengonsumsinya.
Kombinasi dari gurihnya Mie Yamin Klasik dengan pedasnya kuah Taichan Boedjangan sudah pasti mampu membuat lidahmu bergoyang!
Makan Puas Nikmat
Kebanyakan orang Indonesia mengatakan, bahwa kamu sama saja belum makan jika belum mengonsumsi nasi.
Nah, bagi kamu yang menggunakan prinsip tersebut, maka varian bakso dengan nasi dibawah sangat cocok untuk dicoba.
Nasi Bakso Pentol Taichan Boedjangan
Yup, selain menghasilkan rasa yang nikmat, perpaduan nasi dan bakso pentol memang bisa mengenyangkan perut kamu lebih dari biasanya.
Selain itu, Nasi Bakso Pentol juga ditemani oleh Sambal Taichan Boedjangan agar rasanya semakin nampol.
Nasi Bakso Saos Telor Asin
Saos telor asin? ia bisa dikombinasikan menjadi rasa yang super lezat jika dipadukan dengan gurihnya Bakso Boedjangan plus nasi.
Nasi Goreng Urat Boedjangan
Sangat suka nasi goreng? jangan khawatir, Bakso Boedjangan juga menyediakan varian nasi goreng yang dikombinasikan dengan Urat Boedjangan.
Selain kenyang, nasi goreng tersebut juga memiliki rasa yang nikmat dan beda dari yang lain.
Bagaimana Cara Memesan Bakso Boedjangan?
Ketika kamu sudah sampai di salah satu outlet Bakso Boedjangan, maka tidak akan ada pelayan yang menghampiri kamu.
Pasalnya, Bakso Boedjangan menerapkan sistem seperti prasmanan untuk memesan makanannya.
Jadi, kamu langsung saja mengambil mangkok dan memilih baksonya terlebih dahulu. Baru setelah itu, kamu memilih mie sekaligus kuah yang akan digunakan.
Saat itu juga, kamu akan menerima nota dari total harga bakso dan mie yang telah dipilih. Gunakan nota tersebut untuk melakukan pembayaran nantinya ya.
Setelah itu, kamu bisa ke prasamanan berikutnya untuk memilih minumannya, ada es teh manis, es jeruk, air mineral, dan teh botol.
Selain itu, Bakso Boedjangan juga menyediakan berbagai dessert untuk kamu nikmati, seperti es kelapa, es alpukat, es durian, jus alpukat dancow, dan banyak lagi.
Nah, saat bakso dan minuman sudah dipilih, silahkan menuju kasir untuk memberikan nota dan melakukan pembayaran.
Berapa Sih Harga Bakso Boedjangan?
Harga Makanan
Varian | Harga |
---|---|
Bakso | |
Bakso Pedas | Rp 15.000 |
Bakso Keju | Rp 15.000 |
Bakso Mozzarella | Rp 15.000 |
Bakso Urat | Rp 15.000 |
Bakso Wagyu Cincang | Rp 15.000 |
Bakso Pentol Kecil | Rp 3.500 |
Bakso Pentol | Rp 18.000 |
Yamin | |
Black Yamin | Rp 15.000 |
Green Yamin | Rp 15.000 |
Yamin Spesial Manis | Rp 16.000 |
Yamin Spesial Asin | Rp 16.000 |
Yamin Spesial Taichan Boedjangan | Rp 19.500 |
Makan Puas Nikmat | |
Nasi Bakso Pentol Taichan Boedjangan | RP 24.500 |
Nasi Bakso Saos Telor Asin | Rp 25.000 |
Nasi Goreng Urat Boedjangan | Rp 25.000 |
Harga Minuman
Varian | Harga |
---|---|
Teh tawar | Rp 3.000 |
Air Mineral | RP 6.000 |
Teh Manis | Rp 6.000 |
Teh Tarik | Rp 8.000 |
Orange | Rp 10.000 |
Lemon Tea | Rp 10.000 |
Cappucino | Rp 8.000 |
Milo | Rp 12.000 |
Es Kelapa | Rp 12.500 |
Es Alpukat Kelapa | Rp 18.500 |
Es Alpukat Durian Kelapa | Rp 22.500 |
Es Durian dan Kelapa | Rp 22.500 |
Es Jerk Peras | Rp 12.500 |
Es Jeruk Kelapa | Rp 18.500 |
Teh Pucuk Harum | RP 7.500 |
Green Tea Latte | Rp 12.500 |
Leci Boedjangan | Rp 12.500 |
Jeruk Boedjangan | Rp 12.500 |
Alpukat Kerok Green Tea | Rp 22.500 |
Alpukat Kerok Milo | Rp 22.200 |
Jus Alpukat Dancow | Rp 22.500 |
Es Durian Kesepian | Rp 22.500 |
Alpukat Kerok Cokelat Melted | Rp 18.200 |
Es Aplukat Kelapa Cokelat Melted | RP 18.200 |
Ice Chocolate | Rp 12.700 |
Cara Mencari Lokasi Bakso Boegjangan Terdekat
mudah saja untuk mencari tempat Bakso Boegjangan terdekat dari lokasi saat ini di lokasi kamu, caranya :
- Aktifkan Lokasi/GPS kamu untuk mendeteksi lokasi kamu saat ini
- Klik https://www.google.co.id/maps/search/bakso+Boegjangan+terdekat , dan lokasinya bisa dilihan pada list yang di tampilkan Maps
Catatan : Jika Lokasinya tidak ketemu, maka bisa menggunakan kata kunci lokasi kamu, seperti ” bakso boedjangan bintara “, “bakso boedjangan bekasi” , “bakso boedjangan bandung” , bakso “boedjangan bogor ” Pada pencarian Google Map, Klik disini https://www.google.co.id/maps/search/ .
Nah, itulah harga Bakso Boedjangan yang bisa kami berikan. Namun perlu diketahui, harga dan menu tersebut tentunya dapat berubah sewaktu-waktu, tergantung ada kenaikan atau tidak.
Maka, untuk mendapatkan info berupa promo dan harga menu terbaru, kami menyarankan kamu untuk follow instagramnya saja, yaitu @baksoboedjangan