Cara Mengganti Wajah di Video – Android kembali membuat sebuah terobosan baru dengan menghadirkan sebuah aplikasi untuk mengedit wajah di video. Dengan inovasi tersebut membuat semua orang yang menggunakannya kan betah berlama-lama mengedit wajah sendiri atau orang lain menjadi tampil lebih menarik. Aplikasi tersebut sudah tersedia di android dengan beberapa pilihan aplikasi menarik yang bisa Anda coba, contohnya seperti aplikasi facejjang dan MSQRD. Lalau bagaimana cara mengganti wajah di video dengan aplikasi android menggunakan kedua aplikasi tersebut? Berikut pemaparannya!
Langkah Cara Mengganti Wajah di Video dengan Aplikasi Android MSQRD
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengganti wajah di video dengan menggunakan aplikasi android MSQRD. Dan berikut langkahnya:
- Download aplikasi MSQRD di google play store dan pastikan memori smartphone Anda memiliki kapasitas yang mencukupi untuk mendownloadnya.
- Setelah terpasang, buka aplikasi MSQRD dan masukkan video yang telah Anda buat yang tersimpan di galeri smartphone Anda.
- Langkah selanjutnya adalah mengedit video yang telah jadi sebelumnya, kemudian arahkan pilih menu edit video.
- Setelah memilih menu tersebut Anda akan terhubung dengan beberapa efek dan aplikasi pendukung yang ada MSQRD. Di dalam aplikasi tersbut wajah Anda bisa diganti dengan macam-macam binatang, kartun, ataupun wajah orang lain. tentunya Anda harus mengeditnya sesuai dengan yang diinstrusikan dari aplikasi tersebut.
- Setelah berhasil mengeditnya, Anda bisa langsung menyimpan hasil edit video tersebut. Bisa disimpan ke galeri smartphone ataupun di share langsung ke sosmed yang Anda punya.
Kelebihan dari Aplikasi Edit Wajah MSQRD
Ada beberapa kelebihan yang harus diketahui ketika memilih MSQRD ini, yaitu :
- Memiliki kapasitas memorti rendah tetapi kualitas bagus
- Terdapat berbagai macam fitur efek untuk mengganti wajah di video yang menarik dan lucu
- Termasuk aplikasi yang paling gampang untuk dijalankan karena memiliki fitur-fitur yang tidak terlalu rumit.
Langkah Cara Mengganti Wajah di Video dengan Aplikasi Android Facejjang
Selain menggunakan MSQRD, ada sebuah aplikasi lain yang bisa mengganti wajah di video dengan menggunakan aplikasi android facejjang. Dan berikut akan dipaparkan mengenai langkah cara menggunakannya:
- Download aplikasi facejjang di google playstore
- Pilih foto atau video yang memang menampilkan wajah Anda atau orang lain
- Masukkan foto atau video tersebut kedalam klip facejjang yang tersedia
- Pilih menu edit, kemudian akan kelaur berbagai macam edit video seperti rambut palsu, kumis, topi, gambar wajah animasi lucu dan lain sebagainya
- Setelah puas mengeditnya, langkah selanjutnya adalah bisa menyimpannya ke menu galeri ataupun langsung di share ke media sosial.
Aplikasi facejjang ini memiliki kapasitas yang cukup besar, maka dari itu memori smartphone Anda harus memang memenuhi kapasitas tersebut.
Itulah informasi mengenai cara mengganti wajah di video dengan aplikasi android facejjang dan MSQRD. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!