Cara Melakukan Video Call di Aplikasi WhatsApp – Sudah bukan menjadi rahasia lagi bahwa WhatsApp adalah salah satu aplikasi instant messenger yang paling populer saat ini, baik untuk platform Android, iOS, ataupun Windows Phone. Bisa dibilang hampir semua pengguna smartphone juga menggunakan aplikasi WhatsApp.
Tak heran memang karena aplikasi yang satu ini gratis dan memiliki fitur yang sangat berlimpah dan memudahkan penggunanya untuk melakukan chatting ke sesama. Fitur yang dimiliki oleh aplikasi WhatsApp terbilang sangat lengkap, namun hingga kini masih belum ada fitur untuk melakukan video call. Namun bukan berarti anda tak bisa melakukan panggilan video dengan menggunakan aplikasi ini.
Karena ada trik sederhana yang bisa anda lakukan agar bisa menikmati layanan video call lewat aplikasi WhatsApp. Ya, bagi anda yang penasaran dan ingin tahu ulasan lengkap mengenai bagaimana cara menggunakan video call di WhatsApp, langsung saja simak ulasan kami berikut ini.
- Pertama-tama silahkan download dan install aplikasi Booyah di HP Android anda. Download aplikasi ini secara gratis di Play Store
- Apabila sudah, silahkan buka aplikasi Booyah dan klik Start Now
- Setelah itu tinggal pilih kontak mana yang ingin anda ajak video call. Teman anda juga harus menginstall Booyah di HP Androidnya. Jika belum, Booyah akan mengirimkan undangan untuk download dan install aplikasi tersebut
- Jika sudah punya semua, maka anda bisa melakukan panggilan video dengan WhatsApp sepuasnya
Bagaimana, sangat mudah bukan? Dengan menggunakan cara tadi, anda bisa bebas video call sepuasnya dengan WhatsApp walaupun WhatsApp sendiri tak menyediakan fitur bawaan untuk video call seperti LINE dan aplikasi messenger lainnya.
Semoga informasi yang kami bagikan kali ini dapat memberikan manfaat bagi para pembaca semua. Sampai jumpa di ulasan menarik berikutnya dan jangan lupa bagikan artikel ini ke teman-teman anda. Pantau terus untuk mendapatkan update informasi terbaru seputar review dan tips trik gadget setiap harinya yang tentunya dapat memperluas wawasan anda seputar gadget.