Setiap kota-kota besar yang terdapat di Indonesia pastinya memiliki tempat hiburan malamnya sendiri. Beberapa kota-kota besar yang terdapat di Pulau Jawa memang sudah tidak perlu diragukan lagi keberadaan dari tempat hiburan malam tersebut, mulai dari tempat karoke malam hingga diskotik akan sering kita jumpai di beberapa kota-kota besar di Pulau Jawa seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya dan masih banyak yang lainnya.
Maraknya khasus pelecehan dan perdagangan anak dibawah umur membuat tempat-tempat hiburan malam tersebut diperketat peraturannya dari jam buka hingga umur pengunjung yang juga mulai dibatasi.
Pengunjung tempat hiburan malam pada umumnya adalah remaja yang memang masih mencari jati diri mereka dan diskotik menjadi salah satu temat favorite para remaja untuk menghabiskan malam hari mereka untuk bersenang senang bersama sahabat, teman-teman ataupun pasangan mereka.
Tempat Hiburan Malam 360 Club Surabaya
Salah satu kota besar yang terdapat di Pulau Jawa yaitu Kota Surabaya, memiliki sebuah tempat hiburan malam yang kiranya bisa Anda kunjungi jika ingin merasakan pengalaman baru pada malam hari di Kota Pahlawan ini. Nama temat hiburan malam tesebut adalah 360 Club.
Sama seperti club malam lainnya, 360 Club menyajikan berbagai pernak-pernik khas hiburan malam seperti sajian musik elektronik, bar dengan berbagai minuman alkohol dan non alkohol hingga beberapa camilan yang bisa menemani sepinya malam anda menjadi lebih berwarna dan menyenangkan tentunya.
Berada di 360 Club ini sangatlah cocok jika anda mengajak sahabat, teman ataupun pasangan anda untuk menemani keseruan malam anda di Kota Surabaya.
Dawin di 360 Club Surabaya
Bagi Anda yang ingin menikmati hiburan malam yang terdapat di Kota Surabaya, Anda bisa mengunjungi Jalan Jendral Ahmad Yani, Royal Plaza, Royal Parking P11, Surabaya, Jawa Timur untuk bisa sampai di 360 Club.
Beragam aktivitas bisa Anda lakukan di 360 Club tersebut, diantaranya berjoged dengan diiringi musik elektronik, duduk berbincang bersama teman-teman ataupun sekedar menikmati beberapa macam makanan dan minuman yang terdapat di 360 Club tersebut.
Memang belum banyak orang mengetahui tempat hiburan malam 360 Club ini, namun bagi Anda yang memang gemar mengujungi tempat hiburan malam tidak ada salahnya untuk mencoba berkunjunng ke 360 Club saat ada berada di Kota Surabaya.
Seperti tempat-tempat hiburan malam yang lain, 360 Club juga memiliki keunikannya tersendiri yaitu terdapat tempat untuk Anda bersantai dan relaksasi yaitu di Celcius Spa yang merupakan salah satu fasilitas yang disediakan oleh 360 Club.
Bagi Anda yang mungkin sedang jenuh ataupun lelah, Anda bisa melakukan spa yang tentu saja bisa membuat anda menjadi semangat dan memiliki mood yang bagus.
Selain itu, 360 Club juga kerap didatangi oleh berbagai macam musisi mulai dari musisi Ibu Kota hingga mancanegara yang kerap mengadakan tour musik elektronik ke beberapa negara.
Keseruan di 360 Club Surabaya
Untuk Anda yang penasaran dengan tempat hiburan malam yang terdapat di Kota Surabaya ini, cukup datang ke kawasan Royal Plaza dan anda akan menemukan 360 Club tersebut.
Harga tiket masuk 360 Club juga lumayan menguras kantong yaitu sekitar Rp 100rb saat hari biasa.
Sedangkan jika terdapat sebuah event yang turut mengundang bintang tamu dari dalam maupun luar negeri, harga tiket masuk 360 Club akan naik hingga Rp 600rb per orangnya.
Jangan terlalu khawatir dengan harga yang ditawarkan, karena di 360 Club juga terdapat berbagai promo yang bisa didapatkan dengan cara bergabung menjadi member dari 360 Club tersebut. 360 Club sendiri buka mulai jam 9 malam hingga 4 pagi.
Demikian artikel tentang harga tiket masuk 360 Club yang sudah selesai Anda baca. Semoga artikel diatas bisa membantu Anda dalam menemukan informasi yang Anda cari dan dapat memberi Anda pengetahuan lebih mengenai tempat hiburan malam yang terdapat di Kota Surabaya. Sekian dan Terimakasih !